pasang iklan
Diberdayakan oleh Blogger.

Rabu, 18 November 2015

Mencintai ALLAH Ta’ala.




Assalaamu’alaikum Warahmatullaahi Wabarakaatuh.

Firman ALLAH ‘Azza wa Jalla:
“Katakanlah (wahai Muhammad kepada umatmu): Jika kalian benar-benar mencintai ALLAH, maka ikutilah aku (Muhammad), niscaya ALLAH akan mencintai kalian dan mengampuni dosa kalian“ [QS. Ali Imran: 31].

Ayat yang sangat indah dan halus,
Dalam menjelaskan cara mencintai ALLAH ‘Azza wa Jalla,
Kita harus mengikuti tuntunan Rasulullah saja dalam beribadah,
Dan meninggalkan semua Bid’ah dalam agama.

    Cinta kepada ALLAH Subhanahu wa Ta’ala,
Harus menjadi derajat cinta paling tinggi di hati kaum Mukmin,
Firman-NYA:
 “Dan diantara manusia ada orang-orang yang menyembah tandingan-tandingan selain ALLAH, mereka mencintainya sebagaimana mereka mencintai ALLAH. Adapun orang-orang yang beriman amat sangat cintanya kepada ALLAH. Dan jika seandainya orang-orang yang berbuat zalim itu mengetahui ketika mereka melihat siksa (pada hari kiamat), bahwa kekuatan itu kepunyaan ALLAH semuanya, dan bahwa ALLAH amat berat siksaan-NYA (niscaya mereka menyesal)” [QS. al-Baqarah: 165].

Dalam mengejewantahkan cinta kepada ALLAH Ta’ala,
Harus mengikuti tuntunan Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam,
Sehingga kita tidak boleh mencintai ALLAH Ta’ala,
Dengan cara selain cara Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam,
Apalagi dengan cara kita berkreasi dan berinovasi sendiri.

Oleh karena itu,
Kecintaan kepada ALLAH Subhanahu wa Ta’ala,
Merupakan landasan pokok peribadatan kepada-NYA,
Kecintaan ini mendahalui dan melebihi semua kecintaan lainnya.

Bahkan jika kecintaan-kecintaan lain itu,
Tidak mengikuti/mendukung kecintaan kepada ALLAH Ta’ala,
Maka semua itu akan menjadi bencana bagi seorang hamba.

    Semoga tulisan ini bermanfaat dan menjadi motivasi bagi kita,
Untuk bersungguh-sungguh berusaha dan memohon Taufik dari ALLAH,
Agar DIA mudahkan kita meraih kedudukan yang mulia,
Dengan Rahmat dan Karunia-NYA.

Ya ALLAH…!!!
Mohon tumbuhkan di hatiku kecintaan kepada-MU,
Kecintaan kepada orang-orang yang mencintai-MU,
Dan kecintaan kepada amal perbuatan,
Yang mendekatkan diriku kepada kecintaan kepada-MU.
Aamiin…..

ads

Ditulis Oleh : Asfuddin Hari: 01.31 Kategori:

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogroll

About

Close [X]

Selamat, Anda mendapatkan bonus kunjungan sebesar Rp. 50.000,-

Untuk Mengambilnya Silakan Klik Disini !

.